
Dumai, 09-12-2025. — Program Studi Teknik Sipil Institut Teknologi dan Bisnis Riau Pesisir (ITB Riau Pesisir) melaksanakan kegiatan kunjungan akademik dan magang lapangan pada Proyek Construction of New Trestle di Kawasan Industri Dumai (KID). Kegiatan ini diikuti Sebanyak 30 mahasiswa Program Studi Teknik Sipil ITB Riau Pesisir melaksanakan kegiatan kunjungan lapangan, sedangkan 5 mahasiswa diantaranya melakukan magang selama 3 bulan pada Proyek Construction of New Trestle di Kawasan Industri Dumai (KID) dan didampingi langsung oleh Dosen Pembimbing, Dr. Ir. Susy Srihandayani, S.T., M.T.
Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Kurikulum Merdeka Belajar–Kampus Merdeka (MBKM) dan berdampak yang menekankan integrasi antara teori dan praktik melalui pengalaman belajar langsung di dunia kerja. Mahasiswa memperoleh kesempatan untuk melakukan observasi, praktik pemantauan teknis, dan diskusi akademik terkait pelaksanaan proyek konstruksi berskala besar.
Proyek pembangunan New Trestle tersebut merupakan proyek milik (Owner) PT. Wilmar, salah satu perusahaan yang beroperasi di Kawasan Industri Dumai. Sementara itu, pelaksana konstruksi (Kontraktor Utama) adalah PT. China Harbour Indonesia, perusahaan konstruksi internasional yang bertanggung jawab terhadap perencanaan teknis dan manajemen pelaksanaan proyek. Pada kesempatan ini, pihak perusahaan turut memberikan pendampingan akademik kepada mahasiswa melalui penjelasan langsung dari tim manajemen proyek, yaitu:
- Project Manager: Litianmao
- Site Manager: Zhuquan
- Site Engineer: Liu Wangjian
Ketiga perwakilan dari PT. China Harbour Indonesia memberikan paparan teknis mengenai struktur trestle, metode konstruksi, manajemen risiko di lapangan, serta penerapan standar keselamatan dan kesehatan kerja (Occupational Health and Safety). Mahasiswa juga diperkenankan melakukan sesi tanya jawab serta mengikuti tur area proyek secara terarah.
Selain pendampingan dari dosen dan manajemen proyek, kegiatan ini juga mendapat dukungan dari alumni ITB Riau Pesisir yang saat ini telah berkarier profesional pada proyek tersebut. Mereka adalah:
- Nurgus Yanto — Site Manager
- Hanafi Jiat — Site Manager
- Arif Laksmana — Tenaga Teknik Proyek
Kontribusi alumni dalam kegiatan ini menjadi nilai strategis bagi mahasiswa peserta kunjungan dan magang, karena mereka turut memberikan arahan lapangan, berbagi pengalaman profesional, serta memberikan gambaran mengenai kebutuhan kompetensi di dunia kerja.
Dosen Pembimbing, Dr. Ir. Susy Srihandayani, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi bentuk nyata kolaborasi antara institusi pendidikan dengan dunia industri. “Kunjungan dan magang lapangan ini memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa. Dengan melihat langsung proses konstruksi di lapangan, mahasiswa dapat memahami aplikasi teori secara komprehensif, sekaligus memperkuat kesiapan mereka menghadapi tantangan profesi teknik sipil,” ujarnya.
Pihak Program Studi Teknik Sipil ITB Riau Pesisir berharap kegiatan ini dapat memperluas jejaring kerja sama institusi dengan industri konstruksi, membuka peluang penelitian terapan, serta memberikan ruang pengembangan kompetensi mahasiswa secara berkelanjutan.
Kegiatan kunjungan dan magang ini diakhiri dengan sesi evaluasi, dokumentasi akademik, dan rencana tindak lanjut untuk penguatan aktivitas pembelajaran berbasis industri dalam kurikulum Teknik Sipil ITB Riau Pesisir.














Leave a Reply